Pages

Februari 15, 2012

Saat Stress Melanda

Hari ini, eh tidak...tepatnya sejak kemaren stress saya kumat karena isu suksesi di kantor yang  menurut saya banyak merugikan bagian Keuangan. Gejala stress saya gampang dikenali: ngomel tiada henti (ngomel or marah ya? hehe), iseng kumat, garing kumat, pokoknya ndak jelas banget. Kasihan siswa OJT dan PKL yang ditempatkan di Keuangan. Jadi obyek keisengan saya dari pagi sampe sore. Trus acara lomba simulasi pemadam kebakaran antar unit yang seharusnya khidmat dan menegangkan malah jadi ajang ceng-cengan saya dan teman-teman di area evakuasi. Yang ikut lomba pastilah serius, sedang kami para penggembira heboh sendiri. Saya sempat kena semprot salah satu anggota regu pemadam, pasca perlombaan: "Mbakkkk...yaelaaa. Aku dah lomba capek-capek and kepanasan pake seragam ini, eh sampeyan malah ruame sendiri. Suarane paling kenceng pula.". Hehehehe...maaf, maklum lagi stress.

Sore tadi, giliran tukang parkir di Pizza Hut Harapan Indah yang nyaris jadi korban keisengan saya. Sambil membayar uang parkir seribu rupiah, tiba-tiba terbersit ide iseng nggegombal. Tapi karena saya tak tega pada si tukang parkir, saya gombalin aja housemate yang sedang nangkring di motor saya:
"Tadi pas bayar parkir aku lho dah mau keceplosan ngomong ke bapak-e. Iseng."
"Ngomong apa, Mbak?"
"Pak, kalau bayar parkir sepeda motor kan seribu rupiah ya. Kalau bayar parkir dihatinya kira-kira berapa ya, pak?"
"Hah? Mbak Ronaaaaaaaaaaaa....kamu ya! Iseng banget sih! Untung ga keceplosan!"
"Hehehehe..."

dicomot dari sini
"Btw, kalo mau parkir dihatimu pertanyaannya bukan bayar apa atau berapa ya. 
Pertanyaan pertama pastinya: boleh ndak? hehehe"...*ngarep ketinggian!plak!*

Februari 01, 2012

Little Maya's Giveaway

Batik tulis, passion saya selain buku dan kopi. Saya  masih kolektor kecil-kecilan. Sebagai kolektor, saya meyakini sehelai batik tulis halus memilih sendiri jodohnya, kolektornya. Karena berburu batik adalah sebuah petualangan: gabungan antara penasaran, mengumpulkan informasi, target dana, waktu eksekusi, apresiasi, rasa dan keberuntungan. Saya juga yakin setiap helai batik membawa dongengnya masing-masing: bahan yang dipakai, warna, makna  dan sejarah dibalik motif, lokasi pembuatan, siapa pengrajinnya, bagaimana mendapatkannya. Saya sedang belajar menjadi pendongeng batik. Suatu saat, saya ingin membuat satu dongeng milik saya sendiri. Itu nanti. Sekarang, saya sedang berencana memiliki salah satu karya Oey Soe Tjoen atau keturunannya. Semoga berjodoh.

motif ondel-ondel pada batik betawi yang pengrajinnya saya kunjungi Jumat lalu


(tulisan ini diikutsertakan di Maya's giveaway. pertama kali ikutan giveaway. saya pengen digambar yang lucu-lucu. belum pernah. ngarep hehehe)
Half Purple and Blue Butterfly